PENTINGNYA KETERLIBATAN SOSIAL

DALAM MEMBENTUK KESEJAHTERAAN INDIVIDU

Alasan

Aktivitas sosial dapat membangun hubungan yang bermakna, memberi dukungan emosional, dan meningkatkan kebahagiaan serta mengurangi stres.

Jenis

Keterlibatan sosial mencakup partisipasi kegiatan sukarela (contohnya: membantu di panti asuhan, bencana alam, atau program sosial lainnya), organisasi sosial (contohnya: menjadi anggota aktif di LSM, klub amal, atau yayasan yang berfokus pada pelayanan masyarakat) dan kelompok minat (contohnya: klub buku, komunitas seni, kelompok keagamaan, atau komunitas olahraga)

Manfaat

Individu dapat mengasah keterampilan sosial seperti komunikasi, kerjasama, empati, dan kepemimpinan, menghadirkan kesempatan untuk belajar menangani konflik dan mencari solusi yang baik, meningkatkan rasa percaya diri individu karena mereka merasa dihargai dan mampu berkontribusi dalam lingkungan sosial serta individu dapat memperluas jaringan sosialnya.

Strategi Bagi Konselor

Mulailah dengan memahami kebutuhan, minat, dan kekhawatiran individu terkait aktivitas sosial, Dorong individu untuk memulai dengan langkah kecil, bantu individu mengidentifikasi dan mengatasi kecemasan sosial yang mereka rasakan dan jadilah pendukung yang dapat diandalkan bagi individu tersebut.

Bagaimana Cara Individu Memilih Aktivitas Sosial

Mulailah dengan mengidentifikasi minat, kebutuhan, atau tujuan pribadi, cari tahu berbagai aktivitas sosial yang tersedia di sekitar anda, hadiri acara atau pertemuan yang terbuka untuk umum, setelah terlibat, evaluasilah secara teratur apakah aktivitas tersebut sesuai dengan minat, kebutuhan, atau tujuan Anda

“Keterlibatan sosial bukan hanya membangun jaringan yang solid, tetapi juga merupakan fondasi bagi kesejahteraan individu. Melalui interaksi yang bermakna, manusia tumbuh, belajar, dan menemukan kebahagiaan dalam ikatan yang mereka bangun dengan orang-orang di sekitar mereka.”

– hiispyy

Hubungi kami

Jl. Ringroad Selatan, Kragilan, Tamanan, Kec. Banguntapan, Kab. Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55191

2200001019@webmail.uad.ac.id
(0274) 511830

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Ayo mulai